Bulan ramadhan penuh dengan keberkahan, pahala pada bulan ini bernilai lebih dari pada bulan-bulan lainnya, banyak sekali keutamaan pada bulan mulia ini, salah satunya adalah memberi makanan kepada orang yang berpuasa atau yang biasa kita sebut sebagai takjil.

Rasulullah SAW bersabda :

مَنْ فَطَّرَ صَائِمًا كَانَ لَهُ مِثْلُ أَجْرِهِ غَيْرَ أَنَّهُ لاَ يَنْقُصُ مِنْ أَجْرِ الصَّائِمِ شَيْئًا

“Siapa memberi makan orang yang berpuasa, maka baginya pahala seperti orang yang berpuasa tersebut, tanpa mengurangi pahala orang yang berpuasa itu sedikit pun juga” (H.R At-Tirmidzi)

Yayasan Al Gibran Generasi Qurani sekarang sudah memasuki tahun ke-7 dalam menjalankan amanat masyarakat dalam program takjil gratis atau ta’jil on the street, dengan mengajak masyarakat dari berbagai kalangan, terutama walisantri, santri, karyawan dan masyarakat luas untuk berpartisipasi dengan menjadi donatur takjil.

Takjil tersebut kami bagi-bagikan kepada pengguna jalan disekitar cabang kami berdiri antara lain : Depok, Bogor dan Jakarta Selatan

Khusus di ramadhan tahun ini, pola takjil kami berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, hal itu dikarenakan adanya Covid-19.

Kegiatan takjil gratis ini kami pusatkan di kantor pusat yayasan, bertempat di jalan bukit cinere raya no. 25, kami juga bekerjasama dengan UMKM, pedagang takjil dan para pengajar/orang yang butuh tambahan dana karena dampak krisis corona untuk menjadi vendor dalam memproduksi jajanan yang akan kami bagikan ke pengguna jalan. 

pesan yang ingin kami sampaikan adalah “dengan berbagi, dunia akan berseri kembali”.

Share:
0
Total Santri
0
Guru Pengajar
0
Cabang
0
Program Belajar
Like us!
Follow us!
Watch us!